Lokasi: Area Sawah, Kemaduhbatur, Kec. Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah
2. Puncak Pelangi Gunung Ulo
Puncak Pelangi menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dan berbagai aktivitas outdoor seperti hiking, climbing, dan camping.
Tempat ini sangat cocok bagi mereka yang ingin beristirahat sejenak dari kesibukan kota dan menikmati alam. Adapun pemandangan alam di tempat liburan ini memukau dan sangat cocok untuk berswafoto.
BACA JUGA: 8 Daftar Wisata Wonogiri Cocok untuk Jadikan List Liburanmu Tahun ini, Ada yang Gratis Loh!
Fasilitas untuk kegiatan outdoor yang lengkap. Cocok untuk kegiatan berkemah dan petualangan.
3. Waduk Kedung Ombo
Waduk Kedung Ombo adalah salah satu destinasi wisata alam yang paling populer di Grobogan. Wisata ini tidak hanya berfungsi sebagai sarana irigasi, tetapi juga sebagai tempat rekreasi yang menawarkan pemandangan indah dan berbagai aktivitas air seperti berperahu dan memancing.
Pengunjung dapat menikmati suasana tenang sambil bersantai di tepi waduk atau menikmati ikan bakar di warung sekitar.
Demikian beberapa rekomendasi wisata di Grobogan untuk liburan sekolah bersama keluarga. (*)