Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Tol Fungsional Solo-Jogja Beroperasi per 24 Maret: Hemat Waktu Hingga 20 Menit, Cuma Tap E-Toll

×

Tol Fungsional Solo-Jogja Beroperasi per 24 Maret: Hemat Waktu Hingga 20 Menit, Cuma Tap E-Toll

Sebarkan artikel ini
tol fungsional Solo-Jogja
Jalan Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulon Progo (Jogja-Solo) segmen Klaten-Prambanan. (ant)

Adapun estimasi waktu tempuh Prambanan ke Tamanmartani via jalan arteri Jalan Solo-Jogja di momen lebaran bisa menghabiskan waktu hingga 30 menit.

Oleh sebab itu, kehadiran jalur fungsional Tol Jogja-Solo Segmen Prambanan-Tamanmartani ini mampu menghemat waktu 20 menit.

“Hari pertama kondisinya masih normal. [Arus lalu lintas] belum signifikan,” pungkas Luthfi.

BACA JUGA: Rincian Tarif Tol Jakarta-Semarang, Segini Minimal Saldo e-Toll Agar Cukup Sampai Tujuan Mudik

Polda Jateng buka tiga gerbang tol fungsional untuk mengurai kemacetan, mana saja?

Sementara itu, dalam sebuah wawancara, Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Sonny Irawan, menyatakan bahwa Tol Solo-Jogja akan menjadi jalur utama bagi pemudik saat Lebaran 2025.

Sonny menyebut tiga gerbang tol (gate exit) akan dibuka guna mengurai kepadatan arus lalu lintas menuju Semarang dan Batang.

Untuk memastikan kelancaran arus mudik, Polda Jawa Tengah menyiapkan rekayasa lalu lintas dengan membuka tiga gerbang tol fungsional, yaitu:

  • Gerbang Tol Polanharjo (Klaten)
  • Gerbang Tol Klaten
  • Gerbang Tol Prambanan

“Khusus untuk arus mudik, pengendara akan diarahkan keluar melalui gerbang tol di wilayah Yogyakarta. Kami juga akan mengoperasikan tiga gate tol, yakni Polanharjo, Klaten, dan Prambanan, untuk mengurai kepadatan,” ungkap Sonny pada Kamis, 13 Maret 2025 lalu. (*)

Editor: Mu’ammar R. Qadafi

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Respon (1)

Tinggalkan Balasan