Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

TPN Sebut Pertemuan Ganjar dan Sri Sultan Hamengku Buwono X Pancarkan Sinyal Positif

×

TPN Sebut Pertemuan Ganjar dan Sri Sultan Hamengku Buwono X Pancarkan Sinyal Positif

Sebarkan artikel ini
ganjar yogyakarta
Ganjar Pranowo. (Ant)

“Sri Sultan sempat menjelaskan kepada awak media, bahwa Mas Ganjar merupakan Capres pertama yang menemuinya. Kiranya ini adalah sebuah pertanda baik, bahwa pertemuan ini bakal memberi dampak positif bagi elektabilitas Mas Ganjar,” Ammar berharap.

Ammar menutup keterangannya dengan mengutip konsep wahyu atau cahaya kekuasaan dari seorang raja. Khususnya dalam lingkup Kerajaan Mataram, yang meliputi wilayah Yogyakarta dan Solo sekarang.

Konsep wahyu atau cahaya kekuasaan, salah satunya pernah sejarawan senior UGM, Pak Sartono Kartodirjo (almarhum) jelaskan. Yakni jarak geografis menentukan efek wahyu atau cahaya kekuasaan. Semakin jauh dari pusat kekuasaan atau Istana, efeknya akan semakin meredup. Itu sebabnya di masa lalu, wilayah seperti Surabaya (timur Istana Mataram), dan Cirebon di sebelah barat, disebut mancanegara. Mengingat pengaruh Istana Mataram sudah sedikit berkurang.

BACA JUGA: Dengar Langsung Keluhan Rakyat, Ganjar Pranowo Rumuskan Program Tepat Guna untuk Kemaslahatan Warga

“Konsep Pak Sartono itu, bisa dihubungkan dengan kedekatan Mas Ganjar dengan Sri Sultan, baik kedekatan secara personal, maupun kelembagaan karena sama-sama dari keluarga besar UGM, serta sama-sama pernah memimpin provinsi yang berdekatan. Kiranya restu Sri Sultan untuk Mas Ganjar, akan memberi dampak positif, dan ada kesempatan bagi Mas Ganjar untuk memimpin negeri ini, setelah sukses memimpin Provinsi Jateng,” tutup Ammar.(*)

Editor: Farah Nazila

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan