SALATIGA, beritajateng.tv – Baru-baru ini warganet tengah dihebohkan dengan kabar mengenai anak-anak sekolah dasar (SD) di Salatiga yang pergi study tour dengan cara yang tak biasa.
Umumnya, anak-anak SD melakukan study tour dengan menggunakan bus maupun travel, namun tidak dengan para pelajar dari Salatiga, Jawa Tengah ini.
Anak-anak SD Muhammadiyah Plus Salatiga ini study tour ke Jakarta menggunakan pesawat terbang. Bahkan pesawat yang mereka gunakan tidak main-main lho.
Para siswa yang bersekolah di Salatiga itu menyewa Garuda Indonesia untuk mengantarkan mereka ke Jakarta, Jawa Barat. Bukan rahasia lagi jika biaya naik pesawat Garuda Indonesia cukup merogoh kantong.
BACA JUGA: Viral Pria Robek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai usai Kena Pajak Rp26 Juta, Ini Kronologinya
Lantas, bagaimana bisa para siswa SD tersebut bisa menyewa pesawat Garuda Indonesia tersebut? Berapakah biaya yang harus mereka keluarkan perorangnya?