Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Tak Ada Permintaan Maaf Bahkan Kompensasi, Orang Tua Korban Lomba Tari Minta Itikad Baik Penyelenggara

×

Tak Ada Permintaan Maaf Bahkan Kompensasi, Orang Tua Korban Lomba Tari Minta Itikad Baik Penyelenggara

Sebarkan artikel ini
Tak Ada Permintaan Maaf Bahkan Kompensasi, Orang Tua Korban Lomba Tari Minta Itikad Baik Penyelenggara
Mediasi kasus lomba tari yang gagal terlaksana di Kota Semarang. (Ellya/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Para orang tua korban lomba tari yang batal terlaksana di Kota Semarang meminta itikad baik pihak panitia penyelenggara. Hal ini lantaran hingga saat ini tidak ada kejelasan terkait kompensasi maupun permintaan maaf dari penyelenggara kegiatan.

Salah satu orang tua korban lomba tari, Retno Budi Mintarwati mengaku kecewa. Terlebih gagalnya lomba tari tersebut membawa trauma tersendiri bagi buah hatinya.

“Kecewa. Saya ini kan korban. Saya kepikiran anak saya yang kemarin sampai trauma,” ujar Retno sambil menitikan air mata.

BACA JUGA: Tak Ada Titik Temu Mediasi Kasus Lomba Tari dengan Disbudpar Semarang, Ketua Panitia Walk Out

Ia mengaku telah beberapa kali audiensi di provinsi. Berlanjut dengan audiensi di pemerintah kota melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Namun, audiensi selalu tidak memberikan titik temu.

“Memang ada mediasi, tapi gagal. Di gubernuran gagal. Di pemkot gagal. Ribet,” ungkapnya.

Padahal ia telah meluangkan waktu untuk hadir dalam mediasi tersebut. Namun tak dinyana Ketua Panitia justru pergi dan tak meneruskan audiensi.

“Saya sudah berniat baik datang kesini, berharap masalah seperti ini bisa dselesaikan baik baik. Tidak perlu sampai ke kepolisian, capek juga. Di rembuk baik-baik, saya kesini juga capek, tapi gak selesai-selesai juga,” tuturnya.

Dia berharap, ada itikad baik dari pihak penyelenggara. Pihaknya pun berharap bisa diselesaikan dengan kekeluargaan.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan