Scroll Untuk Baca Artikel
JatengPolitik

Sekelompok Buruh Deklarasi Kapolda Jateng Maju Pilgub, KSPI: Dukungan Personal, Itu Terlalu Prematur

×

Sekelompok Buruh Deklarasi Kapolda Jateng Maju Pilgub, KSPI: Dukungan Personal, Itu Terlalu Prematur

Sebarkan artikel ini
aulia hakim
Sekretaris Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Jateng, Aulia Hakim saat ditemui beritajateng.tv di Kettle Old Semarang, Jum’at 26 April 2024 sore. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Berhembus kabar bahwa sejumlah buruh di Jawa Tengah sempat mendeklarasikan dukungan kepada Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi untuk maju sebagai Cagub dalam Pilgub Jateng 2024.

Dukungan itu sempat diutarakan oleh sekelompok buruh dalam acara sarasehan yang Polda Jateng gelar di salah satu hotel Kota Semarang pada Kamis, 25 April 2024 lalu.

Merespons hal itu, Sekretaris Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Jateng, Aulia Hakim membenarkan adanya dukungan dari sekelompok buruh tersebut.

Menurutnya, kehadiran sekelompok buruh Jateng dalam sarasehan Polda merupakan hal rutin dari tahun ke tahun.

“Ini memang jadi viral di teman-teman buruh Jateng pasca pertemuan kemarin. Sebenernya acara itu acara rutin yang dilakukan, menjelang mayday pasti ketemu,” ujar Aulia saat beritajateng.tv temui pada Jum’at, 26 April 2024.

BACA JUGA: Bawaslu Buka Pendaftaran Panwaslu Kecamatan untuk Pilkada Kota Semarang 2024, Ini Syaratnya

Alih-alih menyatakan dukungannya kepada Irjen Pol Ahmad Luthfi, Aulia Hakim justru menyebut deklarasi kepada tokoh untuk maju dalam Pilgub saat ini merupakan sesuatu yang terlalu dini.

Namun, Aulia pun membenarkan jika ada salah seorang atau sekelompok buruh dalam acara itu yang menyatakan dukungannya kepada Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Hanya saja, dukungan itu sifatnya personal dari salah seorang atau sekelompok buruh saja. Tak menyangkut KSPI maupun federasi buruh secara umum.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan