KEBUMEN, beritajateng.tv – Viral sebuah video yang menunjukkan warga beramai-ramai melempari batu dan merusak mobil Jazz di Kebumen, Jawa Tengah. Perusakan mobil berwarna silver tersebut terjadi diduga warga emosi dan menuduh pengendara mobil Jazz melakukan tabrak lari.
Video di Kebumen pun viral usai salah satu pengguna Instagram @liputan.magelang mengunggah rekaman tersebut. Dalam video singkat itu, tampak warga merusak mobil Jazz dengan melempari batu.
Selain itu, warga juga beramai-ramai menggulingkan mobil tersebut di Kebumen.
“Kejadian t4brak lari di sebelah timur Suwuk, Puring, Kebumen, Rabu (12/9/2024) sekitar pukul 8 malam”
“Menurut informasi, Sebuah mobil yang berisi 2 laki-laki dan 2 perempuan menabrak seorang nenek. Kemudian mobil kabur dan dikejar warga, tidak jauh dari lokasi, mobil berhasil diberhentikan dan semua yang ada didalam mobil berhasil diamankan,” tulis keterangan video @liputan.magelang seperti beritajateng.tv kutip pada Kamis, 12 September 2024.
BACA JUGA: Kecelakaan Ertiga Tertabrak Bus di Tol Semarang-Batang, Begini Kronologinya
Kasat Lantas Polres Kebumen, AKP Koyim Maturrohman, membenarkan adanya aksi perusakan itu.