Dugaan adanya perjanjian di balik kemunduran Ahok
Keputusan ini mengejutkan banyak pihak, mengingat Ahok merupakan sosok yang tegas dan reformis.
Adapun pengumuman pengunduran diri pria tersebut dari PT Pertamina ini terpantau menimbulkan berbagai reaksi dari masyarakat di media sosial.
Tak sedikit dari warganet yang mengecam, mendukung, dan netral dengan keputusan ini.
Beberapa netizen menyesalkan keputusan tersebut, merasa kehilangan sosok yang tegas dan reformis dalam mengelola Pertamina.
Adapun netizen, khususnya di Instagram yang mengapresiasi keputusan Basuki Tjahaja Purnama dan berharap dia menjadi menteri jika pasangan Ganjar-Mahfud menang Pilpres 2024.
Dengan ini, ada netizen yang menduga adanya sesuatu yang dijanjikan kepada Ahok hingga ia rela melecas jabatan tingginya dari PT Pertamina.
“Udah tau gak bakal menang kok pada rela banget ngelepas posisi saat ini, dijanjiin apasih??,” tulis netizen @brown.nitaa.
Adapun yang mengapresiasi kinerja Ahok saat masih menjabat sebagai Komisaris Utama di PT Pertamina.
“Terimakasih pak Ahok, anda benar2 BERINTEGRITAS, setia kepada UU, bukan menjadi PENJILAT kekuasaan,” tulis @Miduk17 di media sosial X.
Salah seorang penulis Henry Manampiring pun juga ikut berkometar terkait keputusan Basuki Tjahaja Purnama tersebut.
“Kalo sampe Ahok aja bisa berseberangan sama Jokowi, udah serius banget artinya ya.” Tulisnya. (*)