Mobil ambulance dari Bank Jateng ini kemudian secara simbolik diserahkan Bupati Klaten Sri Mulyani kepada Kepala Desa Jabung, Pramono Hadi.
Sri Mulyani mengucapkan terima kasih atas dukungan Bank Jateng.
“Saya berpesan seandainya ada warga diluar Desa Jabung ingin meminjam atau memanfaatkan mobil ambulance atas nama kemanusiaan agar bisa dilayani,” katanya.
Dia juga berharap kantor Bank Jateng yang baru perlu segera dibangun, diperluas, dan dimegahkan, sehingga pelayanan kepada masyarakat menjadi semakin baik.
“Kalau sudah dibangun apik mengko aku tak dolan neng Bank Jateng,” ibu Sri Mulyani. (*)
editor: ricky fitriyanto