SEMARANG, beritajateng.tv – Tak heran apabila Kabupaten Temanggung yang ada di Jawa Tengah sering menjadi objek wisata ketika liburan. Pasalnya, tempat tersebut begitu indah dengan pemandangan alam yang memukau.
Kali ini beritajateng.tv akan bagikan informasi terkait beberapa daftar wisata di kawasan tersebut yang ramai pengunjung setiap libur panjang.
Rekomendasi Wisata Temanggung
Pikatan Waterpark
Wisata Pikatan Waterpark, yang terletak di Jl. Raya Pikatan, Temanggung, menawarkan beragam wahana permainan air seru, seperti kolam arus, kolam ombak, seluncuran air, dan banyak fasilitas menarik lainnya.
Objek wisata air ini buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB, dengan tarif masuk berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 20.000 per orang.
BACA JUGA: Wisata Alam Goa Terawang Ecopark Blora jadi Primadona Libur Lebaran
Curug Trocoh
Wisata Temanggung Curug Trocoh masih tergolong destinasi yang jarang dikunjungi wisatawan, sehingga keasrian alamnya tetap terjaga.
Udara yang sejuk dan pemandangan yang alami menjadikan tempat ini cocok untuk bersantai dalam waktu yang lama. Air terjun ini buka setiap hari dari pagi hingga sore, dengan biaya masuk sekitar Rp 5.000 per orang.
Pengunjung yang membawa kendaraan juga dikenakan biaya parkir, yakni sekitar Rp 5.000 untuk mobil dan Rp 2.000 untuk sepeda motor.
Wisata Alam Posong
Terletak di Desa Tlahap, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung, dan buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.