BACA JUGA: BPS dan Pemkot Semarang Petakan Data Kemiskinan agar Bantuan Tepat Sasaran
Sedangkan KRS lainnya di 9 kecamatan wilayah selatan mendapat pelayanan dari PT Pos Salatiga.
Penyaluran Bantuan pada 2 Titik Pelayanan
Pada hari pertama penyaluran bantuan, Selasa 2 April 2023, Kantor Pos setempat membuka 2 titik pelayanan di Ungaran dan Kantor Pos Ambarawa. Sebanyak 9 personel bertugas pada tiap titik melayani warga.
“Hari ini berjalan lancar karena telah ada jam kedatangan warga. Pasokan bahan makanan dari distributor juga berjalan sesuai jadwal. Penggantian warga penerima juga kami layani dengan menunjukkan surat keterangan dari Desa/Kelurahan,” tambahnya.
Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Ungaran Timur, Ari Prasetyawan menjelaskan ia membantu proses penggantian setidaknya dua orang warga dari dua desa.
“Penggantian dilakukan melalui verifikasi dari pihak desa/kelurahan. Harapannya bantuan tepat sasaran,” terangnya.
Salah seorang penerima, Turkamun (36) warga Ungaran mengaku kaget dan senang menerima bantuan. (*)
Editor: Ricky Fitriyanto