Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Gibran Sempat Bahas Rencana Lobi PDIP Gabung Pemerintahan Prabowo, Tak Mau Ada Oposisi?

×

Gibran Sempat Bahas Rencana Lobi PDIP Gabung Pemerintahan Prabowo, Tak Mau Ada Oposisi?

Sebarkan artikel ini
Gibran Prabowo PDIP
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka memberikan keterangan kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Selasa, 16 April 2024. (ant)

SOLO, beritajateng.tv – Wali Kota Surakarta sekaligus calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka menyebut ada pembicaraan soal kemungkinan koalisi dengan PDIP pada pemerintahan Prabowo Subianto ke depan.

“Ya bisa dibicarakan, semua bisa dibicarakan,” ujar Gibran.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal tersebut Gibran sampaikan usai melakukan halalbihalal dengan para ASN di lingkungan Pemerintah Kota Surakarta di Pendapi Gede Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Selasa, 16 April 2024.

BACA JUGA: Halal Bihalal Temui Pj Gubernur Jateng, Gibran Buka Suara Status Keanggotaan Partai, Masuk Golkar?

Pembicaraan terkait melobi agar PDIP mau masuk pemerintahan itu berlangsung ketika Gibran berjumpa Prabowo. Pertemuan tersebut bertempat di acara open house sekaligus halalbihalal di kediaman Prabowo di Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Rabu, 10 April 2024 lalu.

BACA JUGA: Baliho Pilgub Sudaryono Bersama Jokowi Ramai di Semarang, Tiru Strategi Pilpres 2024?

“Kami sempat membahas itu juga saat halalbihalal kemarin, segala kemungkinan ada,” imbuhnya.

BACA JUGA: Mantap Maju Pilgub Jateng 2024, Dico Ganinduto Pakai Istilah Gibran, Sebut Hilirisasi Pertanian Penting

Tinggalkan Balasan