Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Mantap Maju Pilgub Jateng 2024, Dico Ganinduto Pakai Istilah Gibran, Sebut Hilirisasi Pertanian Penting

×

Mantap Maju Pilgub Jateng 2024, Dico Ganinduto Pakai Istilah Gibran, Sebut Hilirisasi Pertanian Penting

Sebarkan artikel ini
dico ganinduto jawa tengah
Bupati Kendal, Dico M Ganinduto saat ditemui di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kota Semarang pada Senin 1 April 2024 sore. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Masuk dalam survei bursa Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024, Bupati Kendal, Dico Ganinduto, membeberkan potensi Jawa Tengah yang menurutnya perlu dikembangkan.

Saat beritajateng.tv temui di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kota Semarang pada Senin 1 April 2024 sore, Dico mengaku Jawa Tengah memiliki potensi yang luar biasa. Pertanian pun menjadi hal pertama yang ia sebut.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Jawa Tengah potensinya sangat luar biasa. Kalau kita melihat secara garis besar, pertaniannya harus dikembangkan,” ujar Dico.

Menariknya, kata hilirisasi pun Dico sebut sebagai upaya dalam memajukan pertanian di Jawa Tengah. Pasalnya, kata hilirisasi melekat pada Cawapres terpilih, Gibran Rakabuming Raka, lantaran kerap ia lontarkan saat Debat Pilpres beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Terima Rekomendasi Golkar, Bupati Kendal Dico Ganinduto Siap Maju Pilgub Jateng 2024

“Hilirisasi pertanian sangat penting,” beber Dico.

Dalam kaca matanya, Jawa Tengah turut memiliki potensi ekonomi melalui industri yang mesti ada pengembangan.

“Kemudian, potensi ekonomi baru di Jawa Tengah terkait dengan peluang industri juga masih terbuka,” sambungnya.

Perihal pengembangan industri di Jawa Tengah, lanjut Dico, ia mendukung industri yang berada di hulu untuk beroperasi di Jawa Tengah.

Tinggalkan Balasan