Video penganiayaan relawan Ganjar-Mahfud viral
Dari narasi video, pemotor tersebut adalah relawan Capres-Cawapres Ganjar-Mahfud yang usai mengikuti satu acara di Boyolali. Sejumlah oknum TNI dari Batalyon 408 lantas mencegat korban, tepatnya di traffic light Sonolayu, Boyolali, Jawa Tengah.
Korban saat itu langsung mereka bawa ke pos penjagaan, dan penganiayaan itu terjadi karena korban mengendarai motor dengan knalpot yang tak sesuai standar sehingga bersuara keras.
BACA JUGA: Seknas Jokowi Jateng Mantap Dukung Ganjar, Tak Takut Banyak yang Beralih ke Prabowo-Gibran
Terkait postingan di X itu yang memancing kegeraman netizen, pihak TNI membenarkan penganiayaan oleh sejumlah oknum itu. Kapuspen TNI Brigjen Nugraha Gumilar mengatakan oknum anggota TNI yang melakukan penganiayaan itu kini tengah menjalani pemeriksaan di Denpom Surakarta.
“Oknum tersebut saat ini dalam proses pemeriksaan Denpom Surakarta,” kata Kapuspen TNI Mayjen Nugraha Gumilar kepada media.
Namun, untuk rincian peristiwa itu, Nugraha mengatakan akan ada penjelasan dari Kodam setempat.
“Untuk lebih jelas silakan langsung tanya ke Pendam IV Diponegoro,” ujarnya. (*)
Editor: Ricky Fitriyanto