SEMARANG, beritajateng.tv – Komisi Pemilhan Umum (KPU) Kabupaten Brebes angkat bicara terkait perbedaan angka yang signifikan oleh Caleg DPRD Kabupaten Brebes Dapil 3 dari PDI Perjuangan (PDIP), M.
Sry Heri Pasaribu pada hasil rekapitulasi tingkat kecamatan dan kabupaten.
Diketahui, Heri Pasaribu tercatat meraih sebanyak 5.523 suara dalam D Hasil DPRD Kabupaten di Kecamatan Larangan, Brebes. Sementara itu, dalam D Hasil DPRD Kabupaten Brebes Dapil 3, perolehan suara Heri justru melonjak sebesar 6.178 suara.
Ketua KPU Brebes, Manja Lestari Damanik, merespons perbedaan hasil tersebut. Saat beritajateng.tv hubungi pada Rabu, 6 Maret 2024 siang, Lestari mengungkap pihaknya sedang mencermati hal itu.
BACA JUGA: Prediksi 50 Nama Caleg Lolos DPRD Kota Semarang Berdasarkan Hasil Rekapitulasi
“Sedang dicermati,” balas Lestari atas pesan singkat yang beritajateng.tv kirim.
Pihaknya pun menyebut peluang suara Hery pada D Hasil DPRD Kabupaten Brebes Dapil 3 itu bisa berubah. Tak banyak berkomentar, Lestari menegaskan bahwa pihaknya sedang menyelediki perbedaan hasil suara itu.
“Memungkinkan [untuk perubahan]. Ini sedang kita cermati dan perbaiki,” tandas Lestari.
Ramai-ramai kasus ketidaksesuaian suara Caleg DPRD Brebes
Sebelumnya, sebuah berita acara terkait ketidaksesuaian suara Caleg DPRD Kabupaten Brebes Dapil 3 ramai beredar. Adapun nama Caleg itu ialah M. Sry Heri Pasaribu dari PDIP.
Suara Heri yang tercatat di Kecamatan Larangan ialah 5.523 suara. Namun, suara itu naik menjadi 655 sehingga tercatat 6.178 di D Hasil DPRD Kabupaten Brebes Dapil 3.