Tidak terima diperingatkan warga, anggota dari kelompok tersebut mengeluarkan senjata tajam dan menyerang warga yang didominasi anak-anak muda.
“Hingga saat ini dari pihak warga Baan, Desa Asinan belum memberikan laporan resmi ke Polsek maupun Polres. Namun kejadian ini tetap akan kami tindaklanjuti,” jelasnya.
Kapolres Semarang menyampaikan bahwa pihaknya akan melakukan penyelidikan atas kejadian tersebut, dengan mengumpulkan keterangan dari warga saat kejadian, peningkatan patroli di sekitar kejadian, serta langkah preventif dengan memberikan himbauan dan penyuluhan kepada warga maupun sekolah.
“Hal ini didasari atas keterangan warga bahwa pelaku dari penyerangan rata-rata berusia belia. Dan kami juga meluruskan adanya informasi di lokasi kejadian terdapat warga yang terluka. Hal ini bukan karena sabetan senjata tajam, namun karena terjatuh saat lari menyelamatkan diri,” ujarnya. (*)
Editor: Ricky Fitriyanto