SEMARANG, beritajateng.tv – Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, bergirang usai timnya berhasil mengalahkan Persekat Tegal dengan skor telak 5-0 dalam laga uji coba pramusim.
Pertandingan PSIS kontra Persekat yang berlangsung di Stadion Trisanja, Slawi, Kabupaten Tegal, pada Sabtu, 3 Agustus 2024 malam tersebut menunjukkan performa gemilang dari para pemain.
Agius merasa puas dengan usaha keras para pemain di lapangan. Namun, ia menyadari masih banyak aspek yang perlu perbaikan sebelum mulainya Liga 1 musim 2024/2025.
“Saya pikir kami bermain dengan baik. 15 menit pertama sangat bagus. Kondisi fisik pemain meningkat, tetapi kami harus terus melakukan improvisasi di beberapa hal,” tutur Agius.
BACA JUGA: Jangan Anggap Remeh, Ini Deretan Fakta Persekat Tegal Lawan Tanding Uji Coba PSIS Semarang Besok
Dalam pertandingan tersebut, Fernandinho, pemain asing PSIS, berhasil mencetak dua gol. Tiga gol lainnya bersumber dari Lucas Barreto, Sudi Abdallah, dan Riyan Ardiansyah.
Kemenangan ini merupakan yang keempat secara beruntun bagi PSIS Semarang dalam rangkaian laga uji coba mereka.
Gilbert Agius juga menekankan pentingnya latihan intensif mulai pekan depan untuk memperbaiki kekurangan sebelum menghadapi pertandingan pertama di Liga 1 melawan Persita Tangerang.