Semarang, 3/1 (Beritajateng.tv) – PSIS Semarang sebelumnya telah mengumumkan akan mendatangkan pemain asing terbaru untuk menambah daya gedor lini depannya, pemain tinggi besar tersebut adalah Chevaughn Wals.
Pemain baru PSIS Semarang Chevaughn Wals merupakan asing asal Jamaika yang berposisi sebagai penyerang nanti di putaran kedua BRI Liga 1.
Laskar Mahesa Jenar PSIS Semarang kepincut dengan pemain asing asal Jamaika yang bernama Chevaughn Walsh ini.
Pasalnya PSIS Semarang sedang mencari pemain kuat tinggi besar yang mampu mengacak pertahanan lawan di lini depan PSIS Semarang.
Penambahan penyerang atau striker ini menurutnya merupakan bentuk evaluasi dari official dan manajemen, bahwa PSIS Semarang dirasakan akan lebih pertajam di lini depan.
“Harapan kita bisa mengobati penyakit pada lini depan,” kata Yoyok Sukawi
Chevaughn Walsh resmi didatangkan PSIS Semarang untuk arungi sengitnya kompetisi BRI Liga 1 yang kembali digelar pada 5 Januari mendatang.
Pilar asing yang berhasil dibidik oleh Laskar Mahesa Jenar akan mengisi plot juru gedor PSIS pada putaran kedua Liga 1.
Masuknya penyerang asal Jamaika Chevaughn Wals ke PSIS Semarang telah berada di laman akun instagram @tramsfermarktliga1
Dalam unggahan akun Instagram @goball pun mengunggah, bahwa PSIS Semarang telah resmi rekrut striker asing di musim transfer BRI Liga 1.
“Striker asal Jamaika Chevaughn Walsh fix ke PSIS Semarang,” tulis akun Instagram @gosball dalam postingannya.
Tak hanya penyerang saja PSIS Semarang selain mendatangkan Chevaughn Wals juga mendatangkan Taufik Hidayat dan Rachmat Hidayat untuk memperkuat Laskar Mahesa Jenar untuk menghadapi BRI Liga 1 Putaran berikutnya.
Namun pihak Official PSIS Semarang belum kenalkan secara resmi penyerang asal Jamaika Chevaughn Walsh ini ke publik maupun penggemar atau suporter PSIS Semarang.
Sebelumnya, PSIS Semarang berhasil datangkan pelatih yang pernah menjadi arsitek Laskar Mahesa Jenar pada pramusim lalu.
Dengan menambahkan pemain asing baru di PSIS Semarang tersebut, akan semakin menambah kekuatan tim Mahesa Jenar pada putaran Liga 1 berikutnya.
Saat ini persaingan panas dan ketat di dunia sepak bola Indonesia, pasalnya semua klub BRI Liga 1 saling berburu pemain asing pada bursa transfer pekan ini, dan membuat pertandingan BRI Liga 1 bakalan seru dengan bertambahnya pemain asing. (Ak/El)