Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Sejumlah Hotel di Semarang Targetkan Okupansi 100 Persen Selama Libur Lebaran

×

Sejumlah Hotel di Semarang Targetkan Okupansi 100 Persen Selama Libur Lebaran

Sebarkan artikel ini
hotel
Resepsionis Hotel @HOM Simpang Lima. (Fadia Haris Nur Salsabila/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Libur panjang lebaran diharapkan mampu membawa berkah bagi para pelaku usaha perhotelan di Kota Semarang. Pasalnya, diperkirakan terdapat 18,23 juta pemudik yang bakal melintas di Jawa Tengah.

Public Relation Harris Sentraland Semarang, Azkar Rizal Muhammad, mengatakan, pihaknya optimis tingkat keterisian kamar atau okupansi selama libur lebaran mencapai 100 persen. Hanya saja, memang terdapat perbedaan tren pemesanan paska Pandemi COVID-19.

Menurut Azkar, tamu atau jumlah reservasi baru akan mengalami kenaikan signifikan beberapa hari menjelang lebaran. Hal tersebut cenderung berbeda dari tren beberapa tahun yang lalu di mana tamu akan melakukan reservasi jauh-jauh hari sebelumnya.

“Kalo untuk target selama periode lebaran dari tahun ke tahun kita optimis di 100 persen, cuma memang tren setelah COVID itu okupansi kamar baru mengalami kenaikan yang signifikan di H-3 atau H-2 lebaran,” katanya kepada beritajateng.tv, Jumat, 5 April 2024.

Lebih jauh, Azkar mengungkapkan jika kebanyakan tamu di hotelnya masih banyak yang melakukan reservasi dibanding pemesanan langsung maupun lewat Online Travel Agent (OTA).

BACA JUGA: Bulan Ramadhan, Grand Candi Hotel Semarang Berbagi Kebaikan di Panti Asuhan YBMI

Sementara untuk marketnya sendiri campuran. Sebanyak 60 persen merupakan pemudik dari luar kota, baik yang sedang transit atau memang yang menuju Kota Semarang.

“Sedangkan 40 persen terisi oleh tamu dalam kota. Biasanya keluarga yang ditinggal mudik ART, mereka lebih prefer buat nginep di hotel,” sambungnya.

Sementara itu, Deo Galih P, Public Relations Hotel @HOM Simpang Lima mengatakan, pihaknya berharap tingkat hunian kamar saat libur lebaran nanti bisa terisi sepenuhnya. Apalagi, hotelnya merupakan hotel bisnis yang terletak di pusat Kota Semarang.

Simak berbagai berita dan artikel pilihan lainnya lewat WhatsApp Channel beritajateng.tv dengan klik tombol berikut:
Gabung ke Saluran

Tinggalkan Balasan