JAKARTA, beritajateng.tv – Pelatih kepala Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, menyebut pihaknya bakal merampingkan jumlah pemain yang akan memperkuat tim Indonesia dalam Piala Dunia U-17 dari total 26 menjadi 21 pemain.
“Saat ini jumlah pemain yang ada di dalam tim sebanyak 26 orang dan itu nanti dikurangi,” tutur Bima Sakti seusai memimpin latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, Senin, 30 Oktober 2023.
Menurut Bima, nama-nama pemain yang terpilih untuk masuk dalam Tim Nasional U-17 akan PSSI umumkan secara langsung.
BACA JUGA: Terbentur Agenda Piala Dunia U-17, Ini Perubahan Jadwal PSIS Semarang pada Lanjutan BRI Liga 1
“Nanti PSSI yang akan mengumumkan 21 pemain tersebut,” ujarnya.
Ia mengatakan ada dua diaspora yang telah pasti turut bergabung dalam Timnas U-17 untuk berlaga di Piala Dunia U-17 pada 10 November hingga 2 Desember 2023 mendatang di Indonesia.
Saat ini, Timnas U-17 terus berupaya melakukan adaptasi setelah menjalani pemusatan latihan di Jerman.
BACA JUGA: Gibran Targetkan 18 Ribu Penonton Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan