Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

PSSI Sudah Beri Ribuan, Tiket Gratis Semifinal dan Final Piala Dunia U-17 Kemungkinan Bakal Disetop, Ini Alasannya

×

PSSI Sudah Beri Ribuan, Tiket Gratis Semifinal dan Final Piala Dunia U-17 Kemungkinan Bakal Disetop, Ini Alasannya

Sebarkan artikel ini
Piala Dunia U-17
Poster Piala Dunia U-17. (Foto: Kemenpora.go.id)

SOLO, beritajateng.tv – Tiket gratis untuk penonton babak semifinal dan final Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, ada kemungkinan dihentikan karena diperkirakan diminati banyak penggemar sepak bola.

Belum lama ini, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Surakarta, Rini Kusumandari, mengatakan PSSI sejauh ini telah menurunkan total 7.100 tiket gratis nonton pertandingan Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan, mulai babak penyisihan Grup A hingga perempat final.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Sebanyak 7.100 tiket masuk stadion tersebut dihitung mulai babak penyisihan Grup A di Stadion Manahan pada 10 November hingga babak perempat final pada 24 November 2023.

Ia menjelaskan tiket gratis tersebut dalam rincian 1.000 tiket pada pertandingan babak penyisihan pertama, 500 tiket pertandingan kedua, dan 1.500 tiket pertandingan ketiga.

BACA JUGA: Cuma Jual Seharga Rp150 Ribu, Penjual Tiket Palsu Piala Dunia U-17 di Solo Tertangkap Polda Jateng, Begini Modusnya

Pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia U-17, kata Rini, ada 2.600 tiket dan babak perempat final 1.500 tiket gratis untuk masyarakat. Ia menjelaskan pemberian tiket gratis tersebut program kerja sama antara PSSI dengan FIFA dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023.

Hal tersebut, lanjutnya, bertujuan untuk memotivasi anak-anak agar lebih menyukai sepak bola sekaligus meramaikan ajang Piala Dunia U-17 di Indonesia.

Tinggalkan Balasan