Sementara itu, Ketua Pengurus TI Jateng, Alex Harjanto, memberikan dukungan moral bagi keluarga yang ditinggalkan.
Ia menyatakan siap membina David Pandu Wibowo, kakak dari mendiang Agil, agar dapat menjadi atlet nasional.
BACA JUGA: Atlet Taekwondo PPLOP Jateng Meninggal Usai Latihan, Pelatih Soroti Kondisi Fisik
Alex menjelaskan bahwa pelatih berpengalaman, termasuk dari Korea Selatan, akan mendampingi proses pelatihan David. Hal ini merupakan bentuk penghormatan atas dedikasi Agil yang selama ini fokus mengembangkan prestasi taekwondo.
Sebagai informasi, Agil Tri Nugroho mengembuskan napas terakhir pada 5 Maret 2025 setelah menjalani latihan intensif di masa puasa. Dugaan awal menyebutkan kelelahan menjadi pemicu utama peristiwa tersebut.
Meski kehilangan sosok yang berpotensi besar, harapan akan regenerasi atlet tetap menyala. Semangat Agil akan hidup dalam perjuangan para atlet muda yang tengah dibina di PPLOP Jawa Tengah. (*)