SEMARANG, beritajateng.tv – Tidak mendapatkan lawan latih tanding dalam negeri membuat Pengprov Wushu Indonesia (WI) Jateng memutuskan untuk training center (TC) di Vietnam. Sebanyak 10 atlet wushu nomor sanda, Rabu pagi bertolak ke Vietnam untuk berlatih dan uji coba di sana, 18 Juli hingga 10 Agustus mendatang. Try out akan dilaksanakan di Da Nang National Sport Training Center Vietnam.
Ketua Harian Pengprov WI Jateng, Sudarsono, menyampaikan hal tersebut saat audiensi dengan Ketua Umum KONI Jateng Bona Ventura Sulistiana SH, Selasa, 16 Juli 2024 di Kantor KONI Jateng.
‘Wushu Jateng yakin akan memenuhi target KONI Jateng pada saat tampil di PON XXI Aceh-Sumut, September mendatang. Targetnya yakni lima medali emas. Saat ini, Pelatda Sentralisasi di Semarang sebanyak 29 atlet terdiri dari 11 atlet sanda, dan 18 atlet taoulu/kungfu wingchun. Adapun tim pelatih Herman Syah Monginsidi, Mohammad Slamet, Ide Bagus Setiawan, dan Desi Wilandari serta asisten pelatih Martin Pratama Putra dan Budi Krisdiantoro di Wisma Wushu, Kompleks Marina, Kota Semarang,” papar Sudarsono.
BACA JUGA: PSIS Semarang Tak Turut Serta, Piala Presiden 2024 Hanya Diikuti 8 Klub Liga 1, Ini Alasannya
Ia menuturkan bahwa pihaknya tidak menemukan mitra tanding sehingga memilih berlatih bersama atlet luar negeri. Hal tersebut membuat atlet Indonesia terasah mental dan soft skill-nya.
”Try out ke luar negeri karena kami kesulitan mendapatkan mitra latih tanding di Indonesia. Vietnam adalah gudangnya atlet-atlet wushu. Itulah sebabnya kami memilih ke sana agar para atlet mendapatkan mitra latih tanding. Sekaligus juga mengasah mental bertanding para atlet. Kami berterima kasih kepada KONI Jateng yang memfasilitasi try out ini,” tuturnya.
Harapan pelatih Wushu
Sementara itu Bona Ventura Sulistiana berharap, try out ini bisa menambah ilmu dan kepercayaan diri tim sanda wushu Jateng.
‘’Manfaat dengan baik kesempatan berlatih tanding dengan atlet-atlet luar negeri. Semoga selama di Vietnam banyak pelajaran yang di dapat, sehingga bisa maksimal saat tampil di PON Aceh-Sumut,’’ ujar Bona.
Bona yakin, jika tim wushu Jateng akan berkontribusi medali emas sesuai dengan beban yang ditargetkan KONI Jateng.