Sementara itu, Kapolsek Susukan, Kompol Sarmito, mengatakan, atas laporan kebakaran ini anggota Polsek Susukan segera mendatangi lokasi kandang ayam yang terbakar.
Upaya pemadaman berlangsung oleh dua unit mobil pemadam kebakaran Unit Tengaran dan Getasan serta anggota Koramil setempat. “Api bisa padam kurang dari dua jam,” lanjutnya.
BACA JUGA: Kebakaran Kandang Ayam di Wonosobo, 5.000 Ekor Ayam Terpanggang, Ini Kronologinya
Dari hasil pemeriksaan sementara, penyebab kebakaran menurut dugaan lantaran korsleting listrik. “Dari keterangan saksi, sebelum kejadian ia mendengar bunyi letupan,” katanya.
Dugaannya, suara letupan tersebut akibat korsleting di panel listrik bagian atas. Hal itu lantas menimbulkan percikan api hingga membakar seluruh bagian kandang.
Atas kejadian tersebut, pemilik kandang mengalami kerugian materiil hingga ratusan juta rupiah. “Karena sekitar pukul 05.00 WIB, kandang baru saja diisi 18 ribu ekor ayam berumur kurang lebih 7 hari.
“Perkiraan, hanya sekitar 8 ribu ekor ayam yang berhasil terselamatkan dari peristiwa kebakaran ini. Sisanya semua ikut terbakar bersama bangunan kandang,” tandasnya. (*)
Editor: Mu’ammar R. Qadafi













