SEMARANG, 19/5 (BeritaJateng.tv) – Penyakit hepatitis yang menyerang anak jika tidak ditangani secara baik dari saat awal, akan menyebabkan kerusakan organ hati. Apabila ini terjadi, pengobatan akan sulit dilakukan.
Hal itu disampaikan dokter spesialis anak Dr Setya Dipayana SpA yang juga merupakan Sekretaris Umum Ikatan Dokter Anak Indonesia Korwil Semarang, Kamis 19 Mei 2022.
“Ada beberapa hal yang perlu diketahui sejak dini terkait hepatitis pada anak ini yakni berbahayanya hepatitis pada anak, hal-hal yg perlu ditekankan sejak dini serta selalu mengindahkan pesan dari dokter,” terangnya.
Karenanya, Dr Setya yang karib disapa Ade ini berharap orang tua tidak meremehkan gejala awal hepatitis pada anak.
Mual, muntah, diare, nyeri perut merupakan gejala awal yang wajib diwaspadai. “Makin awal gejala diobati secara benar, tingkat keparahan bisa dihindari, dan tingkat kesembuhannya baik,” imbuh yang juga Ketua Perhimpunan Kedokteran Digital Terintegrasi Indonesia Wilayah Jawa Tengah.
Dijelaskan, tindakan pencegahan merupakan tindakan terbaik saat ini untuk menghindarinya.