Scroll Untuk Baca Artikel
Hukum & Kriminal

Peringati Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Demak Gelar Doa Bersama Lintas Agama 

×

Peringati Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Demak Gelar Doa Bersama Lintas Agama 

Sebarkan artikel ini
Peringati Hari Bhayangkara Ke-77
Kapolres Demak AKBP Muhammad Purbaya, bersama tokoh lintas agama kabupaten Demak, melakukan doa bersama peringati hari Bhayangkara ke-77 di Aula Mapolres Demak, Rabu, 14 Juni 2023. (Wisnu Budi/beritajateng.tv)

DEMAK, beritajateng.tv – Kepolisian Resor Demak menggelar do’a bersama lintas agama untuk peringati Hari Bhayangkara yang ke-77 tahun 2023.

Kegiatan ini menghadirkan tokoh-tokoh agama di Kota Wali yang penyelenggaraan berlokasi di Aula Mapolres Demak, pada Rabu 14 Juni 2023.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut Kapolres Demak AKBP Muhammad Purbaya menyampaikan apresiasi positif kepada para perwakilan tokoh agama yang berkenan mengikuti kegiatan tersebut. Mengingat doa bersama dengan tokoh agama ini untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antar sesama.

“Beliau bersama dengan lintas tokoh agama sangat penting bagi kami dalam rangka untuk peringati Hari Bhayangkara ke-77,” kata Kapolres.

Doa bersama juga dihadiri oleh Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Demak KH. Abdullah Syifa.

Kapolres berharap, sinergitas dan soliditas Polri dan tokoh agama terus meningkat agar semuanya bisa bersama menjaga situasi Kamtibmas di Kabupaten Demak.

“Selain para tokoh agama, kami juga berterima kasih kepada rekan-rekan TNI. Dan seluruh unsur terkait yang sudah bersama-sama dalam menjaga keamanan dan kedamaian di Demak Kota Wali ini,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan