Polres Blora gencar razia miras paska viralnya video tawuran akibat miras di Desa Prigi, Kecamatan Todanan. Polisi Jumat (14/5/2022) malam menggagalkan peredaran ribuan botol miras.
Barang bukti satu truk dan satu pikap miras diamankan. Di dalamnya berisi muatan arak putih. Miras tersebut akan diedarkan di Blora dan Grobogan.