Fitur-fitur dan teknologi terkini juga sudah masuk ke dalam kabin All New Vellfire Hybrid mewah tersebut. Sehingga, para pengguna tidak hanya merasa nyaman. Tetapi, juga merasa aman tingkat tinggi lewat berbagai fitur keselamatan aktif yang sudah tersemat pada kendaraan ini.
Spesifikasi mesin All New Toyota Vellfire
Mobil dengan harga Rp1 miliar lebih itu masih menggunakan platform Toyota New Global Archtecture (TNGA).
Kendaraan terancang lebih lapang dengan panjang 4.995 mm, lebar 1.850 mm, jarak sumbu roda 3.000 mm, dan tinggi 1.935 mm.
Mobil MVP premium ini punya mesin berkode A25A-FXS. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga gabungan sebesar 187 tk pada putaran mesin 6.000 rpm. Selain itu, torsi maksimum mencapai 2329 Nm pada 4.300-4.500 rpm.
BACA JUGA: Baru Rilis di IIMS 2024 Harganya Sempat ‘Digoreng’ Sales, Begini Spesifikasi Suzuki Jimny 5 Pintu
All New Vellfire menjadi pelengkap kendaraan mewah dari Toyota yang mengusung teknolog ramah lingkungan.
Sebelumnya, pada ajang Gaikindo Indonesia International auto Show (GIIAS), Toyota Indonesia menghadirkan All New Toyota Alphard. Yang mana, mobil itu juga mengusung teknologi hybrid di dalamnya. (ant)