Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Nomor Urut Capres-Cawapres Resmi Keluar, Pj Gubernur Jateng Larang ASN Berpose 1 2 3 Jari

×

Nomor Urut Capres-Cawapres Resmi Keluar, Pj Gubernur Jateng Larang ASN Berpose 1 2 3 Jari

Sebarkan artikel ini
ASN Pemilu
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, saat dijumpai di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Kota Semarang, Rabu, 15 November 2023. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, menegaskan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng tak boleh berfoto dengan pose tertentu selama masa Pemilu.

“Kalau sudah ada nomor urut Capres-Cawapres saya minta tidak ada lagi menggunakan (pose) itu, karena sekarang mudah sekali orang mengambil video kemudian membuatnya viral. Padahal video itu diambil sebelum pelaksanaan Pemilu,” ujar Nana, Rabu, 15 November 2023.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Nana menyebut, ASN yang hendak berfoto hanya diperkenankan menggunakan pose tangan mengepal atau yang ia sebut pose pejuang. Selain itu, ia memperbolehkan pose lima jari lantaran Capres-Cawapres hanya sampai nomor urut tiga.

BACA JUGA: Soal Larangan Pose Foto ASN Pemprov Jateng Jelang Tahun Politik, Begini Tanggapan BKD

“Kita hanya boleh mengepal, kan gini juga bisa (pose lima jari), kalau lima kan tidak ada maknanya karena pesertanya hanya tiga,” ungkapnya.

Menurutnya, larangan itu dibuat lantaran simbol yang dibuat saat berswafoto itu merupakan hal yang sensitif baginya. Ia pun berharap tak ada ASN yang melakukan hal tersebut.

“Simbol-simbol menggunakan jari ataupun hal yang lain berkaitan dengan itu ya sangat sensitif, saya harap tidak ada penggunaan kode-kode tertentu,” bebernya.

BACA JUGA: Temukan Tiga Pelanggaran Pemilu di Kota Semarang, Bawaslu Jateng: ASN Berfoto Pakai Baju Partai

Tegaskan tak boleh ada ASN yang mengunggah foto peserta Pemilu

Selain itu, Nana juga melarang seluruh ASN di lingkungan Pemprov Jateng untuk mengunggah foto peserta Pemilu, tak terkecuali paslon Capres-Cawapres dalam bursa Pemilu 2024 mendatang.

Tinggalkan Balasan