Scroll Untuk Baca Artikel
Jateng

Pemkab Blora Gelontorkan Anggaran Hibah APBD untuk Pembangunan Gedung Kejari, Ini Ceritanya

×

Pemkab Blora Gelontorkan Anggaran Hibah APBD untuk Pembangunan Gedung Kejari, Ini Ceritanya

Sebarkan artikel ini
anggaran hibah Blora
Kasi Intel Kejari Blora saat memberikan penjelasan terkait anggaran hibah untuk pembangunan gedung kejaksaan pada Jumat, 19 April 2024. (Foto: Heri).

BLORA, beritajateng.tv – Diberitakan sebelumnya bahwa Kejaksaan Negeri Blora dan Polisi mendapatkan anggaran hibah untuk pembangunan gedung senilai milyaran rupiah, Kasi Intel Kejari Blora Sujatmiko menyampaikan kronologinya.

Sujatmiko membenarkan pemberian bantuan anggaran hibah dari APBD, untuk pembangunan gedung utama Kejari Blora, lantaran kantor Kejari Blora dianggap terlalu sempit dan kurang layak.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Melihat kondisi kantor Kejaksaan Negeri Blora, kami bermohon ke Pemda, melalui surat resmi, dengan rincian keterbatasan gedung yang kita miliki membutuhkan perluasan,” ungkap Jatmiko pada Jumat 19 April 2024.

BACA JUGA: Pemkab Blora Manjakan Polisi dan Kejaksaan dengan Anggaran Hibah Milyaran Rupiah dari APBD

Tahap pertama, kata Jatmiko, Kejaksaan mendapat anggaran lahan di sebelah timur Polres Blora.

Selanjutnya tahap kedua ini mengajukan permohonan lagi. Menurutnya, anggaran hibah ini sudah sesuai aturan.

“Karena nantinya itu akan menjadi aset negara juga. Menjadi pusat pelayanan publik,” ujarnya.

Selain itu, kata Jatmiko, dengan adanya pembangunan kantor Kejaksaan nantinya bisa meningkatkan performa Kabupaten Blora.

Tinggalkan Balasan