Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Update Hasil Real Count Sementara DPRD Dapil Jateng 1, Tia Hendi Melonjak Tinggi

×

Update Hasil Real Count Sementara DPRD Dapil Jateng 1, Tia Hendi Melonjak Tinggi

Sebarkan artikel ini
Caleg DPRD dapil Jateng 1: Tia Hendi (kiri) dan Setyo Budi (kanan)
Caleg DPRD Dapil Jateng 1: Krisseptiana alias Tia Hendi (kiri) dan Setyo Budi (kanan) (Foto: infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Dcs_dprprov)

SEMARANG, beritajateng.tv – Berikut update hasil real count sementara Pileg DPRD Dapil Jateng 1 per Senin, 19 Februari 2024 pukul 15.06 WIB. 

Untuk sementara ini, perolehan suara tertinggi DPRD Dapil Jateng 1 didapat oleh Krisseptiana Alias Tia Hendi, istri mantan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

DPRD Dapil Jateng 1 memperebutkan suara di Kota Semarang. Para calon legislatif akan memperebutkan banyaknya enam kursi DPRD Jateng pada Pileg di tahun 2024 ini.

Sebanyak 91 bakal calon legislatif atau bacaleg akan bertanding di Dapil Jateng I untuk memperebutkan kursi DPRD Jateng. Hampir seluruh partai memasang sebanyak 6 bacalegnya untuk memaksimalkan kuota yang tersedia.

Persaingan tidak hanya diwarnai oleh kehadiran petahana, tetapi juga politisi hingga pengusaha yang siap berkompetisi di Dapil Jateng I.

Di antara mereka, terdapat tokoh-tokoh yang memiliki latar belakang beragam, termasuk politisi senior, istri mantan pejabat, dan pengusaha.

Sebagai contoh, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengusung Ngasbun Egar, seorang pengamat pendidikan dari UPGRIS, sebagai salah satu bacalegnya dengan nomor urut 3.

Di samping itu, PDIP menempatkan politisi senior Soetjipto, Danie Budi Tjahyono (Bete), dan Maria Tri Mangesti dalam daftar calon mereka.

Selain itu ada istri mantan Wali Kota Semarang Tia Hendrar Prihadi yang menempati nomor urut 1.

Pengusaha juga turut ambil bagian dalam arena politik ini. Setyo Budi, pemilik usaha kuliner Bebek dan Ayam Goreng Mas Budi, memasuki dunia politik sebagai bacaleg dari Partai Nasdem.

BACA JUGA: Real Count Caleg DPRD Provinsi Dapil Jateng 4: Kakak Yoyok Sukawi Unggul, Nama Baru Bermunculan

Begitu pula dengan Bayu Jalar Prayogo, pemilik Biro Travel Haji dan Umroh Arbani Semarang, yang maju sebagai bacaleg dari Partai Demokrat. Tak hanya itu saja, mantan anggota DPRD Jateng periode 2009-2014, Sri Praptono, kembali ke panggung politik melalui PKS.

Hingga saat ini, progres TPS Dapil 1 Jateng yakni 2.172 dari 6.646 atau 46,75 persen.

Tinggalkan Balasan