SEMARANG, beritajateng.tv – Film bioskop berjudul Final Destination akhirnya resmi rilis di bioskop sejak 14 Mei kemarin. Setelah menunggu kurang lebih 14 tahun lamanya dari seri terakhirnya.
Kisah dari film Final Destination kali ini bakal siap meneror pada penggemarnya. Penonton akan menyaksikan bagaimana sebuah teror kematian yang terelekkan.
Namun sebelum kamu menyaksikannya di bioskop, ada baiknya simak terlebih dahulu informasi terkait review film tersebut.
Review Film Final Destination
Berbeda dari film-film sebelumnya yang menyoroti sekelompok orang acak yang berhasil lolos dari kematian.
Bloodlines menyajikan cerita yang lebih personal dengan mengaitkannya pada mitologi kematian dalam satu keluarga.
BACA JUGA: Film Bioskop Tak Ingin Usai di Sini: Sinopsis, Jadwal Tayang hingga Daftar Pemain
Pendekatan ini membuat penonton merasa lebih terhubung dengan para tokohnya.
Duo sutradara Zach Lipovsky dan Adam B. Stein sukses merangkai alur cerita yang lebih terarah, meskipun tidak serumit gaya narasi ala Christopher Nolan.
Penjelasan mengenai alasan mengapa kematian terus memburu para penyintas juga disampaikan dengan jelas dan tertata.
Bloodlines tetap mempertahankan identitas khas waralaba ini, yakni kematian yang mengerikan, tragis, dan penuh kreativitas.