Scroll Untuk Baca Artikel
Viral

Bikin Geger Sejak Prank Begal, TikToker Galih Loss Kini Jadi Tersangka Gara-gara Konten Hewan Mengaji

×

Bikin Geger Sejak Prank Begal, TikToker Galih Loss Kini Jadi Tersangka Gara-gara Konten Hewan Mengaji

Sebarkan artikel ini
Konten Galih
TikToker @galihloss92. (Foto: Instagram/@galihlos)

Dalam video tersebut, Galih menanyakan kepada anak tersebut hewan yang bisa mengaji. Setelah anak itu tidak bisa menjawab, Galih lalu mengucapkan “Auuuuuuu….” yang ia lanjutkan dengan kalimat taawuz.

BACA JUGA: Viral Kisah Sedih UMKM Steak Nyaris Bangkrut Gara-gara Review Food Vlogger: Omset Jatuh 50-60 Persen

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Taawuz ialah permohonan perlindungan kepada Allah dari gangguan setan, yang biasanya orang baca saat hendak membaca surah Al-Quran atau mengaji. Ucapannya tersebut, “a`ūdzu billāhi minasy-syaitānir-rajīmi’, lantas menuai kontroversi dan kritik dari warganet.

Polda Metro Jaya akhirnya menanggapi keresahan masyarakat terkait video tersebut dengan mengambil tindakan. Polisi menangkap Galih pada Senin, 22 April 2024 malam oleh tim Siber Mabes dan Siber PMJ.

Brigjen Pol Himawan Bayu Aji, Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, mengonfirmasi bahwa Galih telah ditetapkan sebagai tersangka. Saat ini, Galih ditahan di Polda Metro Jaya untuk proses lebih lanjut. (*)

Tinggalkan Balasan