SEMARANG, beritajateng.tv – Pendaftaran PPDB Jawa Tengah 2024 jenjang SMA/SMK telah buka mulai hari ini, Selasa, 11 Juni 2024. Usai mendaftar, pendaftar mesti mendapatkan bukti ajuan akun PPDB.
Tanda bukti ajuan akun PPDB Jawa Tengah 2024 ini sangat penting dan harus pendaftar peroleh melalui beberapa tahapan.
Dokumen bukti ajuan akun PPDB ini mencakup beberapa informasi penting seperti nomor peserta, token, lokasi pengajuan, waktu, biodata siswa, dan data nilai siswa.
BACA JUGA: Buka Mulai Hari Ini, Begini Cara Bikin Akun dan Verifikasi Berkas PPDB Jawa Tengah 2024 SMA/SMK
Siswa dan orang tua atau wali perlu menandatangani dokumen ini sebagai tanda bahwa data yang tercantum sudah benar.