Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Dapat Surat Tugas DPP Partai Demokrat, Yoyok Sukawi Diusung untuk Maju Pilwalkot Semarang 2024

×

Dapat Surat Tugas DPP Partai Demokrat, Yoyok Sukawi Diusung untuk Maju Pilwalkot Semarang 2024

Sebarkan artikel ini
wahyoe winarto
Wahyoe Winarto dalam acara jumpa pers di Sekretariat Pilkada Partai Demokrat pada Senin, 6 Mei 2024. (beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Anggota Komisi X DPR RI Yoyok Sukawi telah mendapat surat tugas dari DPP Partai Demokrat untuk maju ke ajang Pemilihan Walikota (Pilwalkot) Semarang 2024.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kota Semarang, Wahyoe Winarto pada acara jumpa pers di Sekretariat Pilkada Partai Demokrat, Jalan Kencono Wungu Selatan 1 pada Senin, 6 Mei 2024.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pria yang akrab dengan sapaan Liluk ini mengatakan, keputusan untuk mengusung Yoyok Sukawi untuk maju dalam Pilwalkot Semarang bukan hal yang mendadak.

DPC Partai Demokrat Kota Semarang telah berkonsultasi dengan DPD Partai Demokrat Jawa Tengah dan DPP Partai Demokrat untuk melihat kondisi politik di Kota Semarang. Mereka juga melihat hasil perolehan suara Yoyok Sukawi dalam pemilihan legislatif (Pileg) 2024.

“Sekarang surat tugas yang muncul dari DPP yaitu Yoyok Sukawi. Sudah mengantongi surat tugas,” ujar Liluk.

BACA JUGA: PSIS Siap Lepas Alfeandra Dewangga ke Timnas U-23, Yoyok Sukawi Ngaku Belum Terima Surat dari PSSI

Pasca-surat tugas dari DPP keluar, DPC Partai Demokrat Kota Semarang setelah ini akan melakukan komunikasi ke semua partai untuk membentuk koalisi.

Hal ini dikarenakan Partai Demokrat hanya memiliki enam kursi legislatif di DPRD Kota Semarang. Sehingga harus membentuk koalisi untuk mengusung pasangan calon dalam Pilkada Semarang 2024.

“Kami sadar betul, tidak bisa mengusung sendiri. Kami akan komunikasi dengan semua partai,” lanjut Liluk.

Tinggalkan Balasan