Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

Deklarasi di Jawa Tengah, Relawan Gibran: Izinkan Kami Membuktikan Kalau Gen Z dan Milenial Mampu

×

Deklarasi di Jawa Tengah, Relawan Gibran: Izinkan Kami Membuktikan Kalau Gen Z dan Milenial Mampu

Sebarkan artikel ini
GAZ08 Gibran
Ketua Umum GAZ08 saat dijumpai di Hotel Gumaya, Kota Semarang, Rabu 22 November 2023 petang. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv –  Relawan Gibran A-Z 08 (GAZ08) mengungkapkan alasannya melakukan deklarasi dukungan di Kota Semarang, Jawa Tengah. Ketua Umum GAZ08, Laja Lapian menyadari bahwa eksistensi Jawa Tengah sebagai kunci perolehan suara untuk pemenangan pasangan calon Prabowo-Gibran.

Hal itu terungkap saat puluhan relawan GAZ08 melakukan deklarasi dukungan di Hotel Gumaya, Kota Semarang, Rabu 23 November 2023 petang.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Karena sudah banyak relawan yang deklarasi di Jakarta sebagai pusat Ibukota, padahal salah satu perebutan suara yang besar di Jateng. Kami mengadakan di Kota Semarang sebagai jantung Jateng,” ujar Laja.

Perihal apakah akan melakukan deklarasi di kediaman Gibran alias Solo Raya, pihaknya justru tak terlalu memilih kota tersebut.

“Kalau sudah banyak yang di Solo Raya kita tidak akan masuk ke situ lagi. Kita akan masuk ke daerah yang memang belum banyak relawan masuk,” akunya.

BACA JUGA: Relawan GAZ08 Deklarasikan Dukungan untuk Gibran, Optimis Raih 40 Persen Suara di Jateng

Pihaknya berharap, deklarasi yang ia lakukan di Jawa Tengah dapat menyumbang suara untuk Prabowo-Gibran.

“Mudah-mudahan dukungan dari teman di Jateng bisa mengkonkretkan suara yang bisa GAZ08 bantu untuk perolehan suara Gibran,” papar Laja.

Laja mengklaim suara anak-anak muda di Indonesia secara keseluruhan belum mutlak menjadi milik partai tertentu.

Tinggalkan Balasan