Scroll Untuk Baca Artikel
Politik

KTP Sakti Diklaim Mampu Tuntaskan Bansos Tak Merata, Ganjar: Insyallah Nanti Pusatnya Saya

×

KTP Sakti Diklaim Mampu Tuntaskan Bansos Tak Merata, Ganjar: Insyallah Nanti Pusatnya Saya

Sebarkan artikel ini
ganjar // bansos
Capres nomor urut 03, Ganjar Pranowo saat berkunjung ke GOR Satria, Kota Semarang, Senin 1 Januari 2024. (Made Dinda Yadnya Swari/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Capres nomor urut 03, Ganjar Pranowo meyakini program KTP Sakti miliknya mampu menyelesaikan pemerataan bantuan sosial (bansos) yang baginya selama ini kerap tak tepat sasaran.

Saat mengunjungi warga Plombokan, Semarang Utara di GOR Satria pada Senin, 1 Januari 2024 sore, Ganjar bertanya kepada salah satu warga terkait kesulitan yang sering dialami.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Warga bernama Sutarti itu bertanya mengapa ia yang termasuk keluarga kurang mampu tidak pernah mendapatkan bansos, sementara tetangganya yang menurut Sutarti hidup lebih layak malah mendapatkan bantuan itu.

Menanggapi keluhan Sutarti, Ganjar mengaku banyak pihak yang mengeluhkan hal itu kepadanya.

“Ini banyak sekali yang protes ke saya kenapa tidak dapat bantuan tetapi tetangga saya dapat? Padahal, mohon maaf, panjenengan dari keluarga tidak mampu. Inilah kenapa kami kemarin memikirkan agar KTP-nya terpakai, ra usah nganggo (tak usah pakai) kartu akeh-akeh (banyak-banyak) dadiki siji (jadikan satu) di KTP,” ujar Ganjar.

BACA JUGA: Soal Pencopotan Baliho, Atikoh Ganjar Pranowo Minta Semua Ikut Aktif Awasi Pemilu

Dengan KTP Sakti itu, lanjut Ganjar, keluhan warga seperti Sutarti tak akan terjadi lagi. Alasannya, program KTP Sakti menurut Ganjar juga akan memperbaiki data yang berhak mendapatkan bansos.

Bahkan, Ganjar menjamin program KTP Sakti yang akan menjadi milik pusat jika ia terpilih dalam Pilpres ini akan menyentuh lapisan masyarakat terbawah.

Tinggalkan Balasan