Scroll Untuk Baca Artikel
Olahraga

Pemkab Blora Gaungkan Porprov hingga ke Desa-desa

×

Pemkab Blora Gaungkan Porprov hingga ke Desa-desa

Sebarkan artikel ini
Pemkab Blora Gaungkan Porprov
Rapat Pleno Porprov Jateng XVI 2023 Kabupaten Blora, Bupati meminta agar Pemkab Blora gaungkan Porprov di aula kantor Pemkab Blora, Selasa 20 Juni 2023.

BLORA, Beritajateng.tv – Pemerintah Kabupaten atau Pemkab Blora gaungkan Porprov (Pekan Olahraga Provinsi) Jawa Tengah hingga ke desa-desa.

Pemkab Blora akan melakukan berbagai cara gaungkan Porprov agar masyarakat desa mengetahui Blora menjadi tuan rumah Porprov.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Hal ini guna masyarakat bisa datang menyaksikan pertandingan dan memeriahkan venue yang telah tersedia.

Gaung porprov tersebut menjadi salah satu materi bahasan rapat pleno sub panitia besar Porprov Jateng XVI 2023 Selasa 20 Juni 2023.

Rapat Pleno Porprov Jateng XVI 2023 Kabupaten Blora berlangsung di aula kantor Pemkab Blora.

Sekretaris Daerah (Sekda) Komang Gede Irawadi hadir dan memimpin rapat Pleno, hadir pula Bupati Blora H Arief Rohman.

Selain jajaran pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Blora. Rapat pleno pertama tersebut melibatkan para kepala organisasi perangkat daerah (OPD), kepolisian, TNI. Serta Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI). Juga instansi vertikal, camat serta sejumlah pihak lainnya.

Porprov Jateng akan terselenggara di wilayah Pati Raya (Blora, Rembang, Pati, Kudus, Jepara, Grobogan) pada 5-11 Agustus 2023.

Kabupaten Blora menjadi tuan rumah untuk 11 cabang olahraga. Yakni, angkat besi, angkat berat (Di Gor Mustika), tenis lapangan (Di lapangan tenis Gor Mustika). Menembak (Di lapangan tembak Yonif 410 Alugoro dan lapangan indoor menembak di eks Gedung Akper). Panjat tebing (Di lapangan Kridosono), judo (Gedung Soos Cepu). Sambo (Graha Oktana STEM Akamigas Cepu), Jujitsu (Aula PPSDM Migas Cepu). Panahan (Lapangan Ronggolawe Cepu), binaraga (Hotel Arra) dan aeromodelling (Bandara Ngloram).

‘’Salah satu barometer suksesnya pertandingan adalah banyak yang menonton pertandingan tersebut. Masyarakat di desa-desa di Blora harus tahu bahwa Blora menjadi salah satu tuan rumah Porprov Jateng 2023. Oleh karena itu Pemkab Blora gaungkan Porprov dengan sosialisasi yang lebih maksimal’’ ujar Bupati Blora H Arief Rohman.

Bupati pun memerintahkan sub panitia dengan dukungan seluruh OPD di Pemkab Blora dan para camat memasang spanduk dan baliho porprov hingga ke desa-desa. Selain itu juga memanfaatkan media sosial (Medsos).

Tinggalkan Balasan