Scroll Untuk Baca Artikel
HeadlineJatengNews Update

Catatkan Silpa Rp 200 Miliar di APBD, Dewan Dorong Peningkatan Kinerja Pemkot Semarang

×

Catatkan Silpa Rp 200 Miliar di APBD, Dewan Dorong Peningkatan Kinerja Pemkot Semarang

Sebarkan artikel ini
Catatkan Silpa Rp 200 Miliar di APBD, Dewan Dorong Peningkatan Kinerja Pemkot Semarang

Setelah laporan Pertanggungjawaban APBD, acara dilanjutkan dengan penyerahan dokumen pandangan umum dari masing-masing fraksi DPRD Kota Semarang. “Setelah semua dokumen pandangan umum dari fraksi diserahkan, diharapkan bisa segera dibahas dan dilaksanakan di badan anggaran dan OPD terkait,” pungkasnya.

Wakil Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu saat membacakan laporan Walikota Semaran dalam rapat paripurna menyampaikan realisasi pendapatan dan belanja anggaran APBD tahun 2021, masih mencatatkan Silpa yakni sebesar Rp 279,6 miliar.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Ita sapaan akrabnya memaparkan realisasi pendapatan tahun 2021 adalah sebesar Rp 4,8 Triliun, dan Belanja Rp 4,7 Triliun. Adapun target pendapatan Rp 5,1 Triliun. Dan realisasi belanja Rp 5,3 Triliun.

Ditambahkannya, karena kondisi pertengahan di tahun 2021, muncul varian delta, sehingga program yang telah dianggarkan ternyata belum terserap dan terealisasi karena kondisi-kondisi tersebut. “Harapannya tahun 2022, apa yang dianggarkan, dijalankan bisa terealisasi karena covid -19 sudah melandai,” imbuhnya.

Menurutnya, evaluasi yang akan dilakukan memaksimalkan pendapatan, agar pengeluaran dan pembangunan bisa terealisasi sesuai yang direncanakan. “Evaluasi yang paling penting sektor pendapatan ya. Karena tahun 2020 lalu, pembangunan sempat mandek. Tahun 2021 karena masih muncul varian delta, namun mulai bangkit. Dan tahun 2022 pendapatan kita akan digenjot, bagaimanapun pembangunan, dan kegiatan mulai berjalan normal kembali. Kalau tidak maksimal pendapatan, nantinya justru akan defisit,” ujarnya. (Ak/El)

Tinggalkan Balasan