Scroll Untuk Baca Artikel
Gaya Hidup

Festival Generasi Happy Hadir di Semarang, Ajak Gen Z Melek Digital

×

Festival Generasi Happy Hadir di Semarang, Ajak Gen Z Melek Digital

Sebarkan artikel ini
Festival Generasi Happy
Chandra Pradyot Singh (SVP-Head of National Sales Tri) - Robby Hikmat Permana (District Opr. Head-Central & West Java Indosat Ooredoo Hutchison) - Saurabh Prakash Khare (SVP-Head of Marketing Tri)- Galuh Neftita (SVP Head of Brand Marketing & Communication Tri) - Awdella (Musician) - Modynz (Content Creator & Host Festival Generasi Happy) - Bondol (Content Creator & Host Festival Generasi Happy) usai acara Konferensi Pers Festival Generasi Happy di Lapangan Parkir Marina Convention Center Semarang Sabtu 26 Agustus 2023. (Ellya/beritajateng.tv)

SEMARANG, beritajateng.tv – Setelah sukses menginspirasi Gen Z di Pontianak dan Surabaya, Tri melalui Festival Generasi Happy hadir di Semarang, Sabtu.

Kota Semarang menjadi kota ketiga dari rangkaian lima kota Festival Generasi Happy di 2023. Yaitu Pontianak, Surabaya, Semarang, Tangerang, dan Lampung.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Rangkaian program Generasi Happy 2023 di Semarang. Mulai dengan kegiatan school & campus visit, kompetisi dance, dan puncak Festival.

SVP Head of Brand & Marketing Communications Tri, Galuh Neftita mengatakan, melalui festival ini mengajak Gen Z. Untuk lebih memahami pentingnya literasi digital dan memanfaatkan dunia digital secara kreatif dan positif.

Semarang menjadi destinasi dari Festival Generasi Happy. Karena provinsi Jateng merupakan satu dari lima Provinsi di Indonesia dengan indeks literasi digital tertinggi, yakni dengan skor 3,611.

Hal ini menegaskan bahwa Gen Z di Semarang, yang termasuk wilayah Jawa Tengah. Memiliki pemahaman literasi digital yang baik dan dapat di tingkatkan dalam skor skala nasional.

Festival Generasi Happy Semarang hadir untuk semakin memperkuat bekal literasi digital Gen Z di Semarang. Agar dapat menghadapi tantangan dunia digital masa kini dan mendatang.

“Program Generasi Happy merupakan wujud nyata komitmen Tri dalam mendukung aktivitas generasi muda di dunia digital agar bisa berkarya secara kreatif dan positif. Hal ini sejalan dengan tantangan yang di hadapi oleh para Gen Z dalam penggunaan platform digital saat ini. Seperti hoax, cyberbullying, ujaran kebencian, dan lain-lain, ” ujarnya.

Dengan Festival Generasi Happy di Semarang, lanjutnya, Tri turut mengambil peran dalam menciptakan ekosistem digital yang positif. Serta mengajak Gen Z untuk memanfaatkan dunia digital secara kreatif.

Tinggalkan Balasan